Aku, dan apa yang ada di sekitarku...
  • This is Sarimind's Blog

    Bertempurlah, Bertarunglah dalam kenyataan, Meski kau tahu akan ada kekalahan, Yakinlah; darahmu takkan sia-sia..... ( gola gong )

  • This is Sarimind's Blog

    Wahai hati, Bersabarlah dalam menanti. Yakinlah janji-Nya adalah pasti, Pada akhirnya kebahagiaanlah yang kelak kan diraih. Wahai jiwa, Tenanglah dalam lara, Percayalah bahwa janji-Nya adalah nyata. Jangan pernah ragu dengan kehendak-Nya...

  • This is Sarimind's Blog

    Take a time to THINK, it's the source of power. Take a time to READ, it's the foundation of wisdom. Take a time to QUIET, it's the oportunity to seek God. Take time to DREAM, it's the future made of. Take time to PRAY, it's the greatest power on earth.

Rabu, 18 Juni 2014

Posted by ashidqy hayun on 09.42 in | No comments
Jumapolo– (Maaf Postingannya telat ) Jum’at kemarin – 30 Juni 2014 – Rohis SMP N 1 Jumapolo kembali mengadakan acara Pengajian Jum’at religi di halaman SMP N 1 Jumapolo. Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh ROHIS setiap bulannya pada minggu ke-empat/minggu terakhir.
Pada kesempatan kali ini, yang menjadi pengisi tausiah adalah Beliau Bapak Ust. Wiwoho Aji Santoso. Pengajian kali ini berdekatan juga dengan peringatan Isro’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Tentunya moment ini tidak luput dari agenda kegiatan pengajian kali ini.

pengajian+jumat+religi
Inti Pengajian Jum'at Religi di SMP N 1 Jumapolo

Secara garis besar, Beliau Bapak Ust. Wiwoho berpesan kepada seluruh jamaah pengajian ( yang juga siswa & siswi SMP N 1 Jumapolo ) agar senantiasa meneladani akhlak Rasulullah. Selalu mencontoh beliau dalam segala perbuatan. Baik itu yang terkait dengan diri sendiri ataupun dengan orang lain. Senantiasa menghormati orangtua, juga orang yang sudah berusia tua. Selalu beribadah kepada Allah, tak lupa juga senantiasa menjunjung akhlakul karimah. Dalam hal ini Beliau mengambil contoh peristiwa kekerasan yang akhir-akhir ini marak di kalangan pelajar di Indonesia. Bahkan telah menyentuh siswa tingkat dasar. Juga tentang fenomena perilaku pergaulan bebas yang kian hari kian marak di kalangan remaja Indonesia ( SUNGGUH MEMPRIHATINKAN!!! )
Hal ini tentulah menjadi sesuatu yang harus segera disikapi oleh seluruh umat Islam pada umumnya maupun oleh peserta pengajian pada khususnya…

Search Our Site